Selasa, 28 Maret 2017

Review Jurnal 2 (Perkembangan Akuntansi Internasional)


JURNAL 2
Judul penelitian
PERKEMBANGAN INTERNATIONAL FINANCIAL REPORTING STANDARD (IFRS) DAN PENERAPANNYA DI INDONESIA
Nama peneliti
Bobby Wiryawan Saputra dan Agus Hermawan
Tahun penelitian
2012
Tujuan
Untuk dapat menerapkan suatu standar yang berskala intemasional sebagai salah satu langkah maju bersaing dengan negara-negara berkembang lainnya.
Variabel yang digunkan
a)      IFRS
b)      PSAK
Metode Penelitian
Pendekatan kualitatif
Hasil
Peranan IFRS terhadap SAK di Indonesia sangat penting.
Kesimpulan
·      Peranan IFRS terhadap SAK di Indonesia sangat penting. Hal itu terlihat dari pembahasan yang telah ditakukan untuk menunjang kemampuan Indonesia bersaing dan maju dalam persaingan global. Dengan adanya standar global tersebut memungkinkan keterbandingan dan pertukaran informasi secara universal. Konvergensi IFRS dapat meningkatkan daya informasi dari laporan keuangan perusahaan-perusahaan yang ada di lndonesia. Adopsi standar intemasional juga penting dalam rangka stabilitas perekonornian.
·      Manfaat dari program konvergensi IFRS diharapkan akan mengurangi hambatan-hambatan investasi, meningkatkan transparansi perusahaan, mengurangi biaya yang terkait dengan penyusunan laporan keuangan, dan mengurangi cost of capital. Sementara tujuan akhirnya laporan keuangan yang disusun berdasarkan Standar Akuntansi Keuangan (SAK) hanya akan memerlukan sedikit rekonsiliasi untuk menghasilkan laporan keuangan berdasarkan IFRS. Dengan berbagai perbedaan yang mengakibatkan perubahan diharapkan membawa dampak positif bagi persaingan Indonesia secara global.
Saran
·      Diharapkan bagi semua kalangan yang terlibat dalam akuntansi untuk sadar dan berkembang untuk dapat menerapkan suatu standar yang berskala intemasional sebagai salah satu langkah maju bersaing dengan negara-negara berkembang lainnya.
·      Dalam penerapannya seorang akuntan sekarang dituntut memiliki professional judgement yang baik. Dengan demikian, para akuntan dapat memberikan kualitas hasil laporan keuangan yang baik dan sesuai dengan IFRS yang te1ah diterapkan dalam SAK yang berlaku di Indonesia.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar